Gili Trawangan Kembali Terbakar Rumah dan Kos-kosan Ludes

Bagikan berita

LOMBOK UTARA, Samotamedia.com – Kebakaran kembali terjadi di Gili Trawangan, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, Jumat (10/03/2023) siang. Sebuah rumah dan kos-kosan dikabarkan ludes terbakar.

Kapolres Lombok Utara AKBP I Wayan Sudarmanta mengungkapkan, musibah ini menimpa Mutamat Rasmanto (53) warga RT 05 Dusun Gili Trawangan, Desa Gili Indah, Kecamatan Tanjung Lombok Utara.

Berdasarkan keterangan anak kandung korban, Agisti Indah Putri Sadewi PJ, api pertama kali terlihat di lantai dua bangunan kos-kosan. Ia sontak berteriak memanggil warga sekitar sambil berlari menuju masjid memanggil ayahnya yang sedangkan salat Jumat.

Mendengar kejadian tersebut masyarakat sekitar berlarian membantu memadamkan api dengan alat seadanya. Namun karena keterbatasan peralatan, proses pemadaman terkendala.

Setelah lama berjuang, kobaran api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 14.00 wita. “Akibat kebakaran tersebut rumah beserta kos – kosan yang terbuat dari kayu rata dengan tanah,” ungkap Kapolres dalam keterangan tertulis, Sabtu (11/3/2023).

Mengetahui peristiwa tersebut, anggota Polres Lombok Utara langsung menuju TKP melakukan olah TKP dan meminta keterangan sejumlah saksi.

Dari hasil olah TKP diduga kebakaran terjadi akibat arus pendek listrik di salah satu kamar kos lantai II. Selain melahap rumah dan kos milik Mutamat, api juga menjalar ke sebuah bangunan Gili Dive yang beratapkan bahan mudah terbakar.

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. (Red)

Bagikan berita

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

berita terkait

Cari Berita Lain...