SUMBAWA,Samotamedia.com – Sekelompok remaja yang lagi asyik minum minuman keras (Miras) di taman Genang Genis digerbek Polisi, Sabtu (17/10/2020) dini hari.
Kasubbag Humas Polres Sumbawa Iptu Sumardi S.Sos mengungkapkan, remaja tersebut digerbak berkat laporan masyarakat yang resah dengan keberadaan mereka.
Saat itu anggota patroli sedang melaksanakan kegiatan patroli rutin guna mengantisipasi tindak kejahatan dan kerawanan di wilayah hukum Polres Sumbawa. Kemudian mendapat laporan.
“Sedang melaksanakan Patroli rutin, lalu menerima laporan dari masyarakat adanya sekelompok remaja yang sedang konsumsi miras,” ujarnya.
Mendapat laporan tersebut, personel kemudian melakukan pemeriksaan kepada sekelompok remaja tersebut dan di lokasi, tim mendapati barang bukti minuman keras.
Tidak hanya itu, mereka juga tidak ada yang mematuhi protokol kesehatan. Mereka berkerumun dan tidak menggunakan masker.
Kendati demikian, remaja yang masih di bawah umur ini tidak ditangkap. Melainkan diberikan sanksi berupa push up. Sementara barang bukti berupa Miras langsung di musnahkan.
“Untuk barang bukti minuman keras langsung dimusnahkan saat itu juga,” ujar Kasubag Humas.
Setelah diberikan himbauan dan tindakan push up, sekelompok remaja tersebut langsung diminta untuk membubarkan diri.
Dari itu, Kasubbag Humas menghimbau kepada orang tua agar lebih waspada. Jangan sampai anak-anak terjerumus pergaulan yang salah.
“Kami berharap para orang tua, memperketat pantauannya terhadap putra-putrinya, supaya tidak salah bergaul,” katanya. (red)