Kondisi SDN 1 Pulau Medang Memprihatinkan

Bagikan berita

SUMBAWA, Samotamedia.com – Bangunan SDN 1 Pulau Medang, Kecamatan Labuhan Badas sangat memprihatinkan. Atap bocor, plafon bobrok, tiang teras dan kusen jendela mulai rapuh dimakan rayap.

Kepala SDN 1 Pulau Medang, Abdul Majid mengungkapkan, sekolah terakhir kali direhab sekitar 15 tahun yang lalu. Bangunan model semi permanen dengan atap terbuat dari seng.

”Direhab melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2007,” Kepala SDN 1 Pulau Medang, Abdul Majid, Senin (9/8/2022).

Seiring berjalan waktu, kini atap sejumlah bangunan mulai rapuh dan bocor. Plafon dalam kondisi bobrok. Sedangkan kusen jendela dan tiang teras yang terbuat dari kayu juga mulai rapuh dimakan rayap.

Kondisi itu tentu membahayakan siswa dan guru. Sebab bangunan tua itu bisa saja roboh sewaktu-waktu di saat jam belajar mengajar berlangsung. ”Bangunan dikhawatirkan akan runtuh,” ujarnya.

Baca juga:  Enam Pelajar Sumbawa Ikuti KSN Provinsi

SDN 1 Pulau Medang juga mengeluhkan masalah instalasi listrik dan kamar mandi siswa. Menurut Majid, sekolahnya hanya punya satu kamar mandi siswa yang kondisinya sudah tidak layak. Sementara jumlah siswanya 157 orang.

Menurutnya, kondisi ini telah dilaporkan otomatis melalui Data Pokok Pendidikan (Dapodik). Bahkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Sumbawa telah melihat langsung kondisi sekolah.

”Beberapa minggu kemarin pernah sekolah ini dikunjungi oleh Kepala Dinas Dikbud Sumbawa dan saat itu telah dijanjikan akan diajukan perbaikan tahun depan,” tandasnya. (Cr-Ami)

Bagikan berita

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

berita terkait

Cari Berita Lain...