KOSN Tingkat Kabupaten Sumbawa Sepakat Digelar Secara Langsung

Bagikan berita

SUMBAWA, Samotamedia.com – Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) 2021 jenjang SD dan SMP siap digelar. Kegiatan akan diselenggarakan di Padepokan Bela Diri, GOR Mampis Rungan, Brang Biji pada 10-11 Juni 2021 mendatang.

Kadis Dikbud Sumbawa melalui Kasi Kurikulum dan Peserta Didik Bidang Pembinaan SMP, Sudarli, S.Pt.,M.Si mengungkapkan, KOSN tingkat kabupaten akan digelar secara langsung.

Pelaksanaan tetap menggunakan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat. Panitia tidak akan mengizinkan orang lain masuk arena. Kecuali dewan juri, para atlet dan Offisial.

Pelaksanaan KOSN secara langsung merupakan kesepakatan bersama antara Dikbud Sumbawa dengan Pengurus Pederasi Olahraga Karatedo Indonesia (PORKI) dan Pengurus Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Kabupaten Sumbawa dalam rapat 30 juni 2021 lalu.

”Untuk KOSN, karena kesiapan pihak PORKI dan IPSI, jumlah pesertanya juga tidak banyak. Hanya Karate dan Pencak Silat. Sehingga dilaksanakan langsung,” ungkap Sudarli saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (5/7/2021).

Peserta KOSN terdiri dari utusan kecamatan. Terdiri dari 4 putra dan 4 putri untuk tiap Cabor per kecamatan. Sementara dewan juri berangkat dari pengurus PORKI dan IPSI yang telah bersertifikat.

Menurut Sudarli, item penilain dipersempit. Tidak ada lagi kumite atau tarung. Peserta hanya unjuk kebolehan memainkan seni gerakan, istilah dalam Pencak Silat. Kemudian kebolehan memainkan jurus-jurus atau Kata dalam istilah Karate.

Dari keseluruhan peserta, akan diambil Empat peserta terbaik untuk mewakili kabupaten ke tingkat provinsi pada Cabor Karate. Masing-masing dua putra dan dua putri.

Sedangkan pada Cabor Pencak Silat akan diambil enam peserta terbaik. Masing-masing tiga putra dan tiga putri. ”Untuk ke tingkat provinsi, nantinya akan diambil dua pa (Putra) dua pi (Putri) untuk Cabor Karate. Tiga pa dan tiga pi untuk Cabor Pencak Silat,” terangnya.

Berbeda dengan KOSN tingkat kabupaten, KOSN tingkat provinsi akan digelar secara Luring (Luar jaringan). Setiap perwakilan akan mengirim penampilan dalam bentuk video. Dalam video tersebut, peserta akan unjuk kebolehan memainkan seni gerakan dan kata.

Prestasi siswa Sumbawa dalam KOSN memang harus dievaluasi. Menurut Sudarli, belum pernah ada wakil Sumbawa yang sukses juara di KOSN tingkat nasional.

”KOSN, baru sekedar ikut. Belum pernah sampai nasional. Tahun ini, tetap target kita ke nasional,” tandasnya. (Red)

Bagikan berita

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

berita terkait

Cari Berita Lain...