SUMBAWA – Banyak kegiatan yang dilakukan Komandan Kodim (Dandim) 1607/Sumbawa Letnan Kolonel Inf Samsul Huda, SE. M.Sc selama memasuki bulan suci Ramadhan.
Selain fokus dalam percepatan penanganan Covid-19, Dandim juga menyasar masyarakat kurang mampu di sejumlah desa binaan melalui program jumat berbagi.
Program ini mulai diluncurkan pada Jumat (24/4) lalu. Kegiatan awal yakni melakukan packing sembako di kediaman ketua Persit KCK Cab XXVI Kodim 1607/Sumbawa. Melibatkan beberapa ibu Persit KCK Cab. XXVI Kodim 1607/Sumbawa.
Sementara hari ini, Jumat (1/5) program Jumat Berbagi melalui Babinsa setempat menyasar desa binaan di wilayah Koramil 1607-08/Moyo Hulu. ”Sasarannya masyarakar kurang mampu di desa binaan masing-masing,” kata Dandim.
Dikatakannya, program jumat berbagai adalah wujud kepedulian jajaran TNI AD kepada masyarakat kurang mampu. Terlebih di suasana Covid-19 seperti saat sekarang ini. Di samping sebagai bentuk tanggung jawab moralnya selaku Dandim.
Menurutnya, program Jumat berbagi rencananya akan digelar secara rutin selama bulan Ramadhan 1441 H. ”Semoga dengan bantuan ini dapat membantu meringankan beban serta bernilai manfaat bagi masyarakat,” harap Dandim.
Adapun beberapa Desa Binaan Babinsa sasaran Jumat Berbagi Kodim 1607/Sumbawa yaitu Desa Sebasang, Marga Karya, Semamung, Mokong dan Maman.
Bantuan disalurkan kepada ratusan warga yang telah didata sebelumnya oleh Babinsa setempat. (red)
1 Comment
[…] BACA JUGA : Luncurkan Program Jumat Berbagi, Kodim Sumbawa Sasaran Masyarakat Kurang Mampu […]