Pembangunan RSUD Ditunda, Anggaran Rp21 Miliar Dialihkan

Bagikan berita

SUMBAWA – Pembangunan RSUD Sumbawa terpaksa harus ditunda. Pasalnya, anggaran Rp21 miliar dialihkan untuk penanganan virus corona.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumbawa Drs. H. Hasan Basri, MM mengungkapkan, keputusan penundaan itu telah disampaikan Bupati kepada Gubernur dan Wakil Gubernur NTB melalui telekonferensi tadi pagi, Selasa (7/4).

”Rumah Sakit yang dipending, kalau pasar Seketeng tidak. Karena itu bisa langsung dimanfaatkan. Kalau rumah sakit tahun ini belum bisa dilaksanakan, bisa tahun depan, dan tahun depannya lagi,” ujar Sekda.

Selain RSUD, sejumlah pembangunan jalan dan lainnya yang anggarannya bersumber dari APBD juga ditunda untuk kepentingan serupa.

”Beberapa pembangunan fisik lainnya seperti jalan dan yang lainnya yang bersumber dari APBD juga dipending,” tambahnya.

Dalam telekonferensi pagi itu, Bupati juga melaporkan perkembangan serta upaya penanganan virus corona di Kabupaten Sumbawa. (red)

Bagikan berita

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

berita terkait

Cari Berita Lain...