Samotamedia.com – Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Sumbawa akan melakukan tender pengadaan ternak.
Pengadaan terbagi dalam 3 paket. Pertama sapi indukan 75 ekor dengan nilai pagu Rp810 juta. Harga satuan Rp10,8 juta.
Kedua sapi bibit betina 454 ekor dengan nilai pagu Rp3.070.500.000. Harga satuan Rp6,9 juta. Ketiga kambing indukan 189 ekor dengan nilai pagu Rp378 juta. Harga satuan Rp2 juta.
Kadis Peternakan dan Kesehatan Hewan, H. Junaidi mengatakan, proses tender diharapkan bisa terealisasi bulan depan.
”Kalau saya terus terang berharap lebih cepat lebih baik. Karena ini masuk dalam stimulus ekonomi pasca covid,” kata Junaidi saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (24/6/2020).
Dijelaskannya, pengadaan ternak ini diperuntukkan untuk kelompok masyarakat yang sudah ditetapkan dalam DPA.
Kelompok penerima tidak asal comot. Melainkan penetapannya melalui proses seleksi. ”Dan kemarin alhamdulillah semua sudah rampung. Walaupun terbentur kondisi covid,” katanya.
Dikatakan bahwa dalam pengadaan nantinya, pemenang tender tidak diperkenankan mendatangkan ternak dari luar daerah. Melainkan dibeli dari peternak lokal.
”Mungkin dulu petani menjual sapinya dengan harga 3 juta, dengan adanya kegiatan ini bisa dijual dengan harga yang lebih tinggi,” ujarnya.
“Berdampak positif terhadap petani-petani kita. Mudah-mudahan pemenang tender ini tidak membuang terlalu besar, artinya ada keuntungan lebih bagi petani,” pungkasnya. (cr-abi)