Tenggak Obat Batuk, 3 Remaja Diamankan Polisi

Bagikan berita

SUMBAWA, Samotamedia.com – Polres Sumbawa mengamankan tiga remaja karena kedapatan mabuk komix di sebuah lahan kosong di kawasan Samota, Minggu (29/8/2021) sore.

Dari tangan para remaja asal Kampung Mande itu, polisi mengamankan sebungkus Komix, minuman energi jenis Extrajoss dan satu unit speaker aktif.

Kapolres Sumbawa melalui Kasi Humas, AKP. Sumardi mengungkapkan, ketiga remaja ini diamankan atas laporan masyarakat. Bahwa di lokasi tersebut kerap dijadikan sebagai lokasi mabuk-mabukan.

Dari laporan itu, Personel Unit Patroli Samapta melakukan patroli. Benar saja, di lokasi tersebut didapati tiga remaja yang sedang asyik menenggak obat batuk itu.

”Saat diinterogasi ketiga remaja yang diketahui berasal dari Kampung Mande tersebut tak mampu menjawab ketika ditanya alasannya mengkonsumsi komix,” bebernya.

Baca juga:  Pawai dan Festival Budaya Warnai Hari Jadi Desa Maria

Setelah itu, ketiganya langsung digelandang ke Mapolres Sumbawa untuk diberikan pembinaan. Sebelum dipulangkan, ketiganya diminta untuk membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya.

”Kita lakukan pembinaan dan membuat surat pernyataan tidak mengulangi perbuatannya serta memanggil orang tua yang bersangkutan untuk dijemput,” ungkapnya.

Kasi Humas sangat menghimbau kepada masyarakat terutama orang tua untuk mengawasi anak-anaknya. Jangan sampai terlibat pergaulan bebas. Apalagi sampai mabuk-mabukan menggunakan meminum obat secara berlebihan karena membahayakan.

“Selain mengganggu pikiran, juga bisa merusak organ tubuh dalam,” pungkasnya. (Red)

Bagikan berita

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

berita terkait

Cari Berita Lain...